BUMN News | PosIND bersama Bank Tabungan Negara (BTN) resmi meluncurkan rebranding layanan tabungan e’Batarapos menjadi BTNPOS dalam rangkaian kegiatan BTN POS Festival. Peluncuran ini menjadi langkah strategis kedua BUMN dalam memperkuat kolaborasi untuk memperluas akses layanan keuangan bagi masyarakat melalui jaringan Kantorpos yang tersebar di seluruh Indonesia.
Plt. Direktur Utama PosIND, Haris, menyampaikan bahwa kerja sama antara PosIND dan BTN telah terjalin sejak lama dan terus berkembang mengikuti kebutuhan masyarakat. “Kerja sama antara BTN dan Pos merupakan kerja sama yang sudah cukup lama, mengalami pasang surut, dan hari ini puncaknya kita melakukan rebranding layanan menjadi BTNPOS,” ujar Haris.
Haris menambahkan, pada momentum yang sama PosIND dan BTN juga meluncurkan layanan Cash In Cash Out (CICO) yang memungkinkan masyarakat pengguna BTN melakukan setor dan tarik dana langsung di Kantorpos. “Melalui layanan CICO, masyarakat kini dapat bertransaksi perbankan di Kantor Pos. Ini baru dua dari skenario besar kerja sama yang akan terus kita dorong ke depan antara BTN dan Pos,” jelasnya.
Direktur Utama BTN, Nixon LP Napitupulu, menjelaskan bahwa sinergi ini memadukan kekuatan produk perbankan BTN dengan jaringan distribusi PosIND yang luas. “BTN punya produk, Pos memiliki channel. Produk BTN kami titipkan di PosIND, mulai dari tabungan, Cash In Cash Out, hingga transaksi pembayaran KPR, khususnya di daerah yang jauh dari cabang BTN,” ungkap Nixon.
Menurut Nixon, PosIND merupakan mitra strategis karena keberadaannya hampir di setiap kecamatan di Indonesia. “PosIND berada hampir di setiap kecamatan dan sangat strategis dari sisi operasional. Target kami, tabungan BTNPOS bisa mencapai Rp5 triliun dalam satu tahun ke depan, dan akan kita dorong kuat di daerah-daerah,” tambahnya.
Selain penguatan layanan keuangan, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan kemanusiaan kepada Rumah Zakat bagi masyarakat terdampak bencana di Sumatera. “Kami berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak musibah dan mempercepat pemulihan agar kehidupan dapat kembali normal,” kata Haris.
Melalui rebranding BTNPOS dan pengembangan layanan CICO, PosIND dan BTN optimistis kolaborasi ini akan memperkuat inklusi keuangan nasional, menghadirkan layanan perbankan yang lebih mudah diakses, serta menegaskan peran PosIND sebagai mitra strategis distribusi layanan keuangan di seluruh nusantara.
_____________________________
Berita selengkapnya mengenai perkembangan BUMN bisa dibaca di BUMN News.


